SUMENEP, KanalNews.id – Guna memperingati tahun baru islam 1446 H atau bulan Muharram, Aktivis Dear Jatim Korda Sumenep menyantuni puluhan anak yatim di Panti Asuhan Amanah 1, Jl Selamet Riyadi, Kabupaten setempat.
Adapun bantuan yang diberikan kepada puluhan anak yatim itu berupa uang tunai, mie instan, pop mie, cemilan, roti, susu, dan lain-lain.
Ketua Dear Jatim Korda Sumenep, Mahbub Junaidi, menjelaskan bahwa Muharram adalah bulan pertama kalender hijriah yang penting dalam sejarah Islam.
“Salah satu amalan mulia di bulan ini adalah menyantuni anak yatim dan mengusap kepalanya,” kata Mahbub biasa dipanggil kepada media ini. Rabu (17/07/2024).
Lebih lanjut, Mahbub menjelaskan, anak yatim adalah anak yang belum baligh dan kehilangan ayahnya, sehingga tidak mendapatkan kasih sayang ayah.
Oleh seban itu, Mahbub berharap santunan yang diberikan dapat bermanfaat bagi anak-anak yatim.
“Semoga ini membawa manfaat dan keberkahan. Semoga adik-adik senang,” harap Mahbub. (*)