Permudah Pelayanan, RSUD dr. H. Moh Anwar Kembali Buka Depo Farmasi Rawat Jalan

Farmasi
Puluhan Masyarakat Tampak Mengantri Didepan Depo Farmasi Rawat Jalan 2 (Foto: Kanal News)

SUMENEP, KanalNews.id – Guna mempermudah pelayanan, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh Anwar Kabupaten Sumenep, kembali buka Depo Farmasi untuk pasien rawat jalan. Selasa, 19 Maret 2024.

Diketahui, sebelumnya Rumah Sakit milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep itu memiliki satu Depo Farmasi Rawat Jalan.

Dengn dibukanya Farmasi baru yang diberi nama Depo Farmasi Rawat Jalan 2 yang berada di lantai 2 Poli Terpadu itu kini Rumah Sakit plat merah itu memiliki dua Farmasi Rawat Jalan.

Baca Juga :  Nasabah Wajib Tahu, Ini Jadwal Layanan BPRS Bhakti Sumekar Selama Liburan Idul Fitri 1445 H

Direktur RSUD dr. Moh Anwar, dr. Hj. Erliyati, M.Kes mengatakan, dibukanya Farmasi Rawat Jalan yang baru itu merupakan masukan dari masyarakat Sumenep sendiri.

“Jadi pada dasarnya Rumah Sakit ini (RSUD Moh Anwar, red) terbuka terhadap masukan dan saran dari masyarakat yang kemudian masukan itu tidak hanya ditampung, tapi langsung kita laksanakan, ” kata Dokter Erliyati kepada Kanal News. Selasa (19/03/2024).

Baca Juga :  Demi Ketenangan Pasien, RSUDMA Sumenep Berlakukan Jam Besuk, Ini Jadwalnya

Contohnya, sambung Dokter Erly biasa dipanggil, seperti ada keluhan terkait Farmasi untuk pasien rawat jalan dinilai kurang. Maka pihaknya tidak hanya mendengarkan dan menampung masukan itu, malainkan langsung memberikan solusi.

“Maka kami dengarkan itu dan langsung kita buatkan solusinya dengan menambah Layanan Farmasi Rawat Jalan yang baru ini, ” ungkapnya.

Lebih lanjut, Dokter Erly menjelaskan, saat masyarakat tidak hanya dilayani satu Farmasi saja, tapi sudah ada dua Farmasi yang siap melayani pasien rawat jalan.

Baca Juga :  Lepas Keberangkatan Calon Jamaah Haji, Ini 3 Pesan Penting Bupati Fauzi

“Jadi pasien yang berobat dilantai satu bisa langsung ke Farmasi lama, sementara pasien yang berobat dilantai 2 bisa langsung dilayani Dep Farmasi Rawat Jalan 2,” paparnya.

“Intinya dengan dibukanya Depo Farmasi Rawat jalan 2 ini adalah untuk mempermudah dan mempercepat layanan bagi masyarakat, ” pungkasnya. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *