Bidik Pemilih Potensial, KPU Sumenep Gandeng AMPG Gelar Sosialisasi Pilkada 2024 Bagi Generasi Milenial

Sosialisasi
GENCAR: KPU Sumenep Gandeng AMPG Gelar Sosialisasi Pilkada Serentak 2024 Kepada Generasi Milenial di Kecamatan Ganding. (Foto: Kanal News)

SUMENEP, KanalNews.id – Guna meningkatkan partisipasi pemilih, KPU Kabupaten Sumenep menggandeng Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Ganding (AMPG) melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 kepada generasi milenial. Jumat, 15 November 2024.

Kegiatan sosialisasi yang bertempat di Aula MA Nurud Dhalam Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep itu mengusung tema yang bertajuk “Peran Generasi Milenial Dalam Mewujudkan Pilkada Serentak 2024 Berkualitas”.

Hadir pada kesempatan tersebut, Komisioner KPU Sumenep Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM Mukhlis Imam, Ketua AMPG Helman JR, serta perwakilan berbagai organisasi kepemudaan dan mahasiswa se Kecamatan Ganding sebagai peserta sosialisasi.

AMPG
Foto Bersama Komisioner KPU Sumenep, Ketua AMPG, Narasumber Serta Peserta Sosialisasi Pilkada 2024. (Foto: Kana News)

Pada kesempatan itu, panitia menghadirkan dua narasumber yang kompeten yakni, Ketua Lakpesdam NU Sumenep Mohammad Ekoyanto dan Ketua IKAPMII Ganding Moh. Rusydi.

Baca Juga :  Tindak Lanjuti Dugaan Penipuan Oleh BRI Sumenep, Penyidik Klarifikasi Pelapor Hingga Dua Jam

Komisioner KPU Sumenep, Mukhlis Imam memberikan apresiasi kepada peserta sosialisasi yang digelar oleh AMPG, sebab meskipun berbeda background organisasi tapi bisa kompak dan satu tujuan demokrasi, yakni menciptakan Pilkada Sumenep yang berkualitas.

“Saya salut dan mengapresiasi sekali kepada sahabat-sabat pemuda dan kawan-kawan mahasiswa bisa kompak dalam satu forum sosialisasi kali ini dengan tujuan yang sama, yakni mensukseskan Pilkada Serentak 2024 ini, ” kata Mukhlis dalam sambutannya.

Selain itu, Mukhlis panggilan akrabnya juga menyampaikan, bahwa dalam mensukseskan pesta demokrasi lima tahunan itu, KPU Sumenep memang sengaja menggandeng para pemuda di Kabupaten Sumenep untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat.

Baca Juga :  Upacara dan Tasyakuran Hari Bhayangkara di Banyuwangi Berlangsung Meriah

“Kenapa kami menggandeng pemuda dalam melakukan sosialisasi Pilkada, sebab para pemuda dan mahasiswa itu merupakan generasi milenial yang masuk kategori pemilih potensial atau pemilih cerdas dalam pemilu, ” ungkapnya.

Kendati demikian, Mukhlis tetap mengimbau dan mengajak kepada semua peserta sosialisasi agar menjadi pioner bagi keluarga dan lingkungannya dalam mensukseskan Pilkada 2024 ini.

“Kami berharap para peserta bisa mengikuti kegiatan sosialisasi ini dengan baik, sehingga nanti ketika sampai di rumahnya masing-masing bisa mengajak keluarga dan sanak familinya untuk datang ke TPS untuk menyalurkan hak suaranya dalam memilih pemimpin kita lima tahun kedepan, ” harap Mukhlis.

Baca Juga :  Lindungi Pekerja Rentan, Bupati Fauzi Berikan Kartu KUSUKA dan BPJS Ketenagakerjaan

Ditempat yang sama, Ketua AMPG Helman JR mengucapkan banyak terimakasih kepada KPU Sumenep, narasumber dan semua peserta sosialisasi yang telah ikut mensukseskan sosialisasi Pilkada serentak 2024.

“Semoga kegiatan sosialisasi ini dapat memberikan wawasan terhadap pada pemuda dan mahasiswa di Kecamatan Ganding, agar sebagai generasi milenial mampu menjadi pemilih potensial dan pemilih pemula yang cerdas, ” harap pria yang saat ini masih menjabat sekretaris PAC IKAPMII Ganding itu. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *